FPSB UII Bekali Lulusan untuk Meraih Kesuksesan Karier
Yogyakarta, DPKA UII – Suasana penuh semangat menyelimuti Auditorium Fakultas Kedokteran UII saat ratusan calon wisudawan Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) dilepas pada Senin, 23 September 2024. Acara bertajuk “Menguatkan Kapasitas, Membangun Jejaring” ini tidak hanya menjadi momen perpisahan, namun juga menjadi ajang pembekalan bagi para lulusan untuk siap mengarungi dunia kerja yang dinamis.
Wakil Dekan Bidang Keagamaan, Kemahasiswaan, dan Alumni FPSB UII, Nizamuddin Sadiq, dalam sambutannya menekankan pentingnya pengembangan diri di luar ranah akademik. “Nilai akhir bukanlah segalanya. Keterampilan seperti komunikasi, kerja sama tim, dan kemampuan beradaptasi akan sangat berguna dalam dunia kerja,” ujarnya. Beliau juga berpesan agar para lulusan tidak berhenti belajar dan terus mengasah potensi diri.
Seminar karir yang menjadi bagian dari acara ini menghadirkan narasumber inspiratif, Yogatama Yalesena, alumni Ilmu Komunikasi FPSB UII yang kini berkarier di PT Pelindo. Dalam pemaparannya, Yogatama menekankan pentingnya memiliki growth mindset atau pola pikir yang terus berkembang. “Jangan banyak baperan, tapi banyak berperan,” ujarnya, mengajak para lulusan untuk proaktif dan tidak takut menghadapi tantangan.
Sementara itu, Allan Facthan Gani W, S.H., M.HUM, Direktur Direktorat Pengembangan Karir dan Alumni (DPKA) UII, memberikan gambaran mengenai dukungan yang diberikan oleh universitas kepada para alumni. “Melalui Tracer Study, kami memantau perkembangan karir alumni. Informasi ini sangat berguna untuk menyempurnakan program studi dan memberikan layanan yang lebih baik bagi mahasiswa,” jelasnya. Allan juga mengajak para lulusan untuk aktif memanfaatkan jaringan alumni yang telah dibangun.
Acara pelepasan ini tidak hanya menjadi momen perpisahan, tetapi juga menjadi awal dari perjalanan baru bagi para lulusan. Dengan bekal ilmu pengetahuan, keterampilan, dan semangat yang tinggi, mereka siap menghadapi tantangan dunia kerja dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!